BeritaInfo Dapil

Maman Imanulhaq Ungkap Pokok-Pokok Haluan Negara

Isu amandemen Undang-Undang Dasar (UUD) 1945 menjadi isu yang tengah santer diperbincangkan belakangan ini.

Hal ini disampaikan langsung oleh Anggota Komisi VIII DPR RI KH Maman Imanulhaq dalam acara Penyerapan Aspirasi Masyarakat “Pokok-Pokok Haluan Negara,” di Kantor DPC PKB Subang di Jl.Otista, Kabupaten Subang, Selasa 26 Oktober 2021.

Pria yang akrab dengan panggilan Kyai Maman ini menjelaskan bahwa Mukadimah UUD 1945 tidak boleh dirubah sampai kapanpun.

“Karena itu memuat tentang prinsip-prinsip tujuan kita bernegara, dasar negara, dan juga ruh negara, jadi kalau kita ingin tahu kemana Indonesia ini akan dibawa, maka jawabannya ada di Pembukaan UUD 1945, disanalah sesungguhnya hakikat tujuan berbangsa dan bernegara,” ujar Kyai Maman yang juga merupakan Pimpinan Pondok Pesantren Al Mizan Jatiwangi, Majalengka.

Kyai Maman menjelaskan tujuan berbangsa dan bernegara ini dikawal dengan konstitusi, makannya bernegara sesunggunya adalah berkonstitusi. Konstitusi ini salah satunya memuat tentang penegakan HAM, human right atau pemenuhan hak asasi manusia.

“Manusia punya hak untuk sehat, maka kita berjuang untuk kesehatan, PKB misalnya di garda terdepan untuk melawan kemiskinan ekstrem, stunting, dan lain sebagainya,” ujar Kyai Maman.

Kyai Maman juga menerangkan baru-baru ini PKB menjadi partai pertama yang menyuarakan tidak perlu adanya test PCR untuk naik pesawat, karena hal itu dinilai sangat memberatkan.

“Ketika PKB Ngomong bahwa PCR harus dihapuskan, Presiden menurunkan harga PCR menjadi Rp.300.000,” ungkapnya.

Kegiatan ini diikuti oleh DPAC PKB Se Kabupaten Subang, dan Banom PKB, yakni DPC Perempuan Bangsa Subang, dan DKC Garda Bangsa Subang.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPC PKB Subang Zaenal Mutaqin menyampaikan dirinya merasa bahagia dengan adanya kegiatan Penyerapan Aspirasi Masyarakat ini.

“Alhamdulillah sejumlah aspirasi telah kita sampaikan kepad Kyai Maman, semoga aspirasi ini dapat mendorong perubahan lebih baik untuk bangsa dan negara ini,” pungkasnya.***

Sumber: pikiran-rakyat.com

Related Posts